Selasa, 07 Agustus 2012

Step By Step Setting RB750 Dengan Speedy (1 line)

Syarat : Modem, RB750, Winbox

Kondisi disini saya analogikan ip dari modem 192.168.1.1

Yang pertama dilakukan adalah memastikan modem bekerja dengan baik, koneksi sudah terjadi. Jika sebelumnya modem di set PPPoE, ketika kita menggunakan Mikrotik settingan modem di ganti ke Bridge.

Kedua, Setelah proses di atas selesai, sambungkan dengan RB750. Ether1 tersambung dengan modem, untuk LAN bisa dipasang di ether 2-5.

Ketiga, Ubah nama ether1 menjadi Speedy, Ubah nama ether2 menjadi LAN, dan nama ether3 menjadi WAN untuk memudahkan kita melakukan pengaturan kelak, cara merubahnya : Login pake winbox (192.168.88.1), klik interface.

Keempat, sesuaikan ip ether1 (untuk keanjutannya saya memakai nama Speedy) satu range dengan ip modem. Anda bisa gunakan 192.168.1.2-192.168.1.254. Sebaiknya isikan saja 192.168.1.2

Kelima, masih dalam winbox, klik ip -> route, isikan sesuai dengan ip modem (192.168.1.1), setelah itu melalui terminal lakukan ping ke modem.

Keenam, sesuaikan DNS dengan DNS yang di pakai Telkom Speedy, ada di ip -> DNS, DNS 1 isi : 202.134.0.155, DNS 2 : 202.134.1.55 kemudian lewat terminal lakukan ping ke DNS tersebut.

Jka anda ingin membuat jaringan hotspot, masih di winbox Masuk ke IP ==> Hotspot ==> Setup


»»  Selengkapnya...
. © 2008 Template by:
Marvelism